NUSANTARA

Breaking News! Ini Penyebab NAM AIR Batal Terbang dari Tambolaka ke Kupang

×

Breaking News! Ini Penyebab NAM AIR Batal Terbang dari Tambolaka ke Kupang

Sebarkan artikel ini
Maskapai NAM AIR batalkan penerbangan dari Bandara Lede Kalumbang Tambolaka ke Kupang (Johan Sogara/Lintas Sumba)
Maskapai NAM AIR batalkan penerbangan dari Bandara Lede Kalumbang Tambolaka ke Kupang (Johan Sogara/Lintas Sumba)

LINTAS SUMBA – Kekecewaan melanda puluhan penumpang NAM AIR di Bandara Lede Kalumbang-Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hal ini terjadi lantaran maskapai tersebut tiba-tiba membatalkan penerbangan ke Kupang pada Hari Ini, Senin, 01 Juli 2024.

Para penumpang yang sudah siap berangkat itu terkejut dengan keputusan mendadak dari NAM AIR, yang tidak memberikan pemberitahuan sebelumnya.

Ifren, salah seorang penumpang yang berencana menuju Kupang, mengungkapkan kekecewaannya melalui lintassumba.com.

“Tidak ada pemberitahuan terlebih dahulu. Saya kaget pas tiba di sini disampaikan begitu,” ungkapnya.

Baca Juga:  Gerardus Maliti Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan Sebagai Bakal Calon Bupati Sumba Barat Daya

Dia mengatakan, alasan yang diberikan oleh NAM AIR adalah adanya dugaan kerusakan pada pesawat sehingga keberangkatan dari Bali ke Bandara Lede Kalumbang pun dibatalkan.

“Bilang pesawat ada rusak sehingga batal terbang dari Bali ke sini,” katanya.

Akibat peristiwa itu, menurutnya, para penumpang menjadi geram dan banyak yang mengajukan protes terhadap keputusan NAM AIR.

Permintaan untuk mendapatkan refund juga belum diproses dengan cepat, sehingga menambah kecemasan dan ketidaknyamanan para penumpang.

“Ada yang minta kembalikan uang, tapi pihak bandara bilang masih tunggu satu dua hari lagi. Dan itu yang buat penumpang semua protes,” terangnya.

Baca Juga:  Hari Pertama Giat Operasi Keselamatan, Kasat Lantas Polres SBD: Masih Bersifat Teguran

Ifren juga menolak opsi alternatif untuk terbang melalui Waingapu dengan Wings Air, karena pertimbangan jadwal yang sudah direncanakan di Kupang.

Sementara itu, di Bandara Lede Kalumbang, situasi masih tegang dengan penumpang-penumpang yang menunggu informasi lanjutan dari pihak NAM AIR.

Ikuti berita terupdate dari Lintas Sumba di Google News dengan KLIK DI SINI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stop Copas!